Perkedel memang jenis makanan yang nggak susah cara membuatnya khususnya perkedel jagung, bikin sambil merem aja jadi hehehehe...jadi gosong maksudnya :D jadi buat yang baru masuk dapur alias baru belajar masak boleh dicoba resep sederhana yang rasanya enak ini.
Perkedel jagung selain bisa buat lauk nasi juga bisa buat cemilan, oiya pastikan jagung yang dibeli jagung manis muda ya gals, untuk tau jagung yang dibeli manis atau nggak ada ciri-ciri khususnya yaitu: Hati/bonggol jagung umumnya lebih besar dari jagung biasa, Butiran jagungnya lebih besar dari jagung biasa, Jagung manis yang muda memiliki ciri warnanya kuning muda, jika bijinya ditekan dengan kuku lebih lunak dan jarak antara biji satu dengan biji lainnya semakin muda semakin renggang, kalau mau yakin banget dicobain aja jagungnya hehehehehe....selain bisa dibuat perkedel, jagung manis ini bisa diolah dengan cara dibakar atau direbus *nyamnyam* baiklah mari kita mulai saja membuat perkedel...lets go!!!
Perkedel jagung selain bisa buat lauk nasi juga bisa buat cemilan, oiya pastikan jagung yang dibeli jagung manis muda ya gals, untuk tau jagung yang dibeli manis atau nggak ada ciri-ciri khususnya yaitu: Hati/bonggol jagung umumnya lebih besar dari jagung biasa, Butiran jagungnya lebih besar dari jagung biasa, Jagung manis yang muda memiliki ciri warnanya kuning muda, jika bijinya ditekan dengan kuku lebih lunak dan jarak antara biji satu dengan biji lainnya semakin muda semakin renggang, kalau mau yakin banget dicobain aja jagungnya hehehehehe....selain bisa dibuat perkedel, jagung manis ini bisa diolah dengan cara dibakar atau direbus *nyamnyam* baiklah mari kita mulai saja membuat perkedel...lets go!!!
Perkedel Jagung Manis
by: yurike sasaki
by: yurike sasaki
Bahan-bahan:
3 buah jagung manis muda, cuci bersih, serut
1 butir telur
1 bungkus penyedap rasa ayam (eike pakai masako)
2 batang daun bawang & seledri, iris halus
5 sdm tepung terigu (jika suka gorengan perkedelnya tebal bisa ditambah terigu sesuai selera)
air secukupnya
minyak untuk menggoreng secukupnya
Haluskan:
1/2 sdt merica
1 siung bawang putih
1. Campurkan jagung serut dengan terigu, aduk rata, masukkan bumbu yang dihaluskan, telur, penyedap rasa dan daun bawang seledri, tuang air sedikit demi sedikit jangan terlalu encer supaya adonan bisa dibentuk (cicipi adonan perkedel jika kurang garam atau penyedap bisa ditambah sesuai selera)
2. Panaskan minyak, masukkan adonan jagung bentuk bulat-bulat atau sesuai selera, goreng sampai berwarna kuning kecoklatan
3. Angkat, perkedel jagung manis siap disajikan
Selamat mencoba :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar