.quickedit{ display:none; }

Jumat, 13 September 2013

NAGASARI

Wilujeng enjing gals....pasti udah pada tau doong kue nagasari?? yang gak tau berarti masa kecil kurang bahagia *lhooo* gak nyambung hehehee... rasanya hampir semua orang pasti tau kue tradisional ini, kue yang terbuat dari tepung beras dibungkus pakai daun pisang dan didalamnya ada potongan Pisang Raja Nangka.

Rasanya manis, gurih, dan enakkk hihihihi ^_^

Bikin nagasari-nya yukkkss!

Nagasari
by: yurike sasaki


Bahan-bahan :
100gr tepung beras siap pakai
400ml santan dari 1/2 butir kelapa
60 gr gula pasir
1/2 sdt garam
vanili secukupnya
1 lembar daun pandan, cuci bersih lalu disimpul
1 buah pisang raja nangka, iris serong
daun pisang untuk membungkus

Cara membuat :
1. Campurkan tepung beras siap pakai dengan 150ml santan, aduk rata. Didihkan sisa santan bersama dengan garam, gula, vanili dan daun pandan, aduk sampai mendidih (aduk terus, jangan ditinggal karena santan bisa pecah!!). Setelah mendidih buang daun pandan kemudian tuang larutan tepung beras, aduk cepat sampai adonan kental, angkat.
2. Ambil satu lembar daun pisang, ambil 1 sdm adonan nagasari, pipihkan kemudian tambahkan irisan pisang kemudian tutup kembali atasnya dengan 1sdm adonan nagasari, bentuk daun pisang sesuai selera kalau umumnya sih seperti yang saya buat dibentuk kotak saja biar simple, cetak terus sampai adonan habis.
3. Kukus selama kurleb 30 menit, angkat
4. Kue nagasari siap disajikan.

Selamat mencoba :)

catatan:
* Satu resep ini bisa jadi kurleb 15 bungkus nagasari
* Pada saat larutan tepung dituang ke dalam santan sebaiknya benar-benar diaduk dengan cepat karena kalau adonan tidak diaduk dengan cepat adonan bisa menggerindil, biasanya setelah menggerindil adonan akan sulit untuk dibuat halus
* Pilih pisang raja nangka/pisang tanduk yang tua supaya pisangnya manis tidak kecut
* Pilih daun pisang yang khusus untuk membungkus gals, karena kalau dapet jenis daun pisang yang kaku akan sulit untuk membungkus adonan ini atau bisa juga disiasati dengan menjemur dulu daun pisangnya sebelum digunakan supaya lebih mudah dibentuk, semoga bermanfaat!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar