Jumat, 19 September 2014

Pisang Aroma

Masih ada sisa Pisang kepok nihhhh :D kalau kemarin pisang kepoknya dibikin Pisang goreng keju, nah sisa pisangnya mau aku buat pisang aroma *wink-wink*

Dulu jamannya lagi seneng banget jajan gorengan, Pisang Aroma ini paling sering aku beli ketimbang tahu isi, bakwan (bala-bala) dan mendoan. Menurut saya Pisang aroma ini rasanya paling enak dibanding gorengan yang lain  ^_^

Untuk membuat Pisang aroma ini kita perlu kulit lumpia untuk pembungkus pisangnya, jangan khawatir kulit lumpia siap pakai sudah banyak yang jual, baik di pasar tradisional ataupun di supermarket sekalipun! harganya juga murah banget, jadi kita gak perlu repot2 untuk mendadar si kulit lumpia yang lumayan wasting tym kalo dijabanin bikin sendiri belum lagi kalau gagal...pedih jenderal wkwkwkwk!

Ikutan bikin yukkk!

Pisang Aroma
.: by : yurike sasaki .:

 Bahan-bahan :
15lbr kulit lumpia siap pakai
4bh pisang kepok, potong2 jadi 4 bagian memanjang
meises coklat, secukupnya (bisa juga pakai gula pasir)
keju cheddar, parut
minyak goreng secukupnya

Cara membuat :
1. Beri satu irisan pisang di atas selembar kulit lumpia, tambahkan meises (gula) dan keju parut, gulung. Lakukan terus sampai kulit lumpia dan pisang habis.


2. Panaskan minyak dalam wajan dengan api kecil, goreng kulit lumpia yang sudah digulung sampai berwarna kuning kecoklatan, angkat, tiriskan.
3. Pisang aroma siap disajikan

This is it!!! Pisang Aroma ^^


Selamat mencoba :)






Tidak ada komentar:

Posting Komentar